SAFARI MAULUD
NABI MUHAMMAD SAW
DI KECAMATAN MARON
Pada hari ini Rabu, tanggal 23 Desember 2015 tepatnya di Gedung Serbaguna milik H. Sukat Maron Kidul, Bupati Probolinggo H. Tantriana Sari, SE dan Anggota DPR RI Komisi VIII Fraksi Nasdem (Drs. H. Hasan Aminuddin, M.Si) melaksanakan Kegiatan Tahunan Yaitu Safari Mulid Nabi Muhammad SAW.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Bupati secara bergiliran ke masing - masing Kecamatan se - Kabupaten probolinggo. Pada hari ini merupakan agenda untuk Kecamatan Maron yang tempatnya di Desa Maron Kidul.
Pembacaan Sholawat Nabi berjalan dengan Khusu' dan Khidmat.
Sebagai Tuan Rumah, Bapak Ridwanto Kades dan atas Nama panitia melaporkan semua Persiapan Agenda tersebut Kepada Bupati probolinggo.
Drs.H.Hasan Aminuddin selaku Anggota DPR RI Komisi VIII Fraksi Nasden dan juga Suami dari Ibu Bupati Probolinggo menyampaikan beberapa hal dalam sambutan tersebut diantaranya tentang Hikamah Maulid Nabi Muhammad SWA. Selain itu beliau menceritakan orang - orang yang dekat dan Cinta kepada Rosulullah dimana nantinya menjadi Suri Tauladan bagi kita selaku Ummat Rosullah.